Pingin sehat ? Sebaiknya anda rajin berolahraga. Demikianlah dibanyak artikel hal ini sangat dianjurkan. Setiap kali saya membaca artikel kesehatan selalu saya jumpai hal ini. Frekuensi olahraga juga diajurkan minimal 2-3 kali satu minggu dengan durasi 1-3 jam perhari. Tentu hal ini jika dilakukan akan meningkatkan kebugaran tubuh, melancarkan peredaran darah dan tentunya kesehatan kita.
Namun, tidak setiap orang punya kesempatan untuk dapat melakukan setiap hari. Orang-orang dengan keibukan tinggi adalah orang yang paling mungkin tidak dapat memenuhi standar ini. Orang yang kerja pagi pulang malam sudah dipastikan tidak mempunyai banyak kesempatan untuk berolahraga dengan teratur. Namun jika kita dapat mengatur waktu sebenarnya bisa saja, tetapi tidak seideal yang diharapkan.
Faktor lain adalah masalah usia. Usia yang sudah tidak mudah lagi membuat orang kesulitan dalam melakukan olahraga tertentu semacam olahraga berat dan yang membutuhkan kelenturan tubuh yang ektra. Biasanya orang yang demikian cukup melakukan olahraga dengan jogging atau pelemasan saja. Keluar keringat sudah cukup bagi orang-orang yang sudah menapaki usia senja. Olahraga berlebih juga akan membuat seseorang akan terganggu kesehatannya dan bahkan bisa merenggut nyawa. So, bagi yang sudah sepuh jaga kesehatan. Tisak selamanya olahraga dapat menyehatkan ya ?
Faktor lainnya adalah kemalasan. Banyak orang mals berolahraga. Kesempatan ada, usia masih mendukung dan tenaga masih Ok. Tetapi karena malas maka tidak kesampaian olahraga. malas sejatinya adalah penyakit bagi semua orang. Karenanya harus diberantas. Memberantas kemalasan harus berasal dari masing-masing disamping ada stimulus dari luar. Tidak ada salahnya kita berolahraga sekaligus mengajak orang lain olahraga. Disamping sehat juga dapat menyehatkan orang lain serta menghilangkan kemalasan.
Tetapi hal di atas berbanding terbalik dengan keadaan saya sebenarnya. Sebagai seorang guru sudah pasti keibukan saya ya di dalam kelas. Aktivitas tubuh hanya berkutat pada ruang kelas yang ukurannya tidak lebih dari 7 x 8 m saja. Di samping itu guru juga banyak menghabiskan waktunya dengan duduk manis di atas kursi empuknya. Akibatnya tubuh kurang gerak. Mengampuh pelajarn olahraga juga tidak. Paling-paling satu ahad sekali berolahraga pada hari jumat. Senam pelemasan dan jalan sehat adalahhal yang biasa. Tidak banyak waktu yang digunakan biasanya hanya sekitar 30 menit saja. Sebenarnya kurang, tetapi waktu yang terbatas karena setelah itu juga banyak agenda lainnya seperti rapat dan lain-lain. Sehingga mana bisa kita menjadi sehat jika olahraganya hanya satu ahad sekali.
0 comments:
Posting Komentar
Terima kasih telah meninggalkan komentar pada blog ini.