Langsung ke konten utama

Contoh RPP PAI Kelas VI Semester II hasil PLPG2011

Berikut ini contoh RPP hasil PLPG yang saya tulis sendiri hasil PLPG 2011 di Hotel New Grand park. untuk medianya berupa power point, mohon maaf belum dapat saya sertakan. silahkan kawan-kawan buat sendiri dan downlod di google. Silahkan di copas mudah-mudahan manfaat. RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) Satuan Pendidikan : SD Muhammadiyah 1 Gempol Mata Pelajaran : Pendidikan Agama Islam (PAI) Kelas / Semester : VI/ I Tahun Pelajaran : 2011/2012 Waktu : 2 x 35 menit (1 x Pertemuan) Pertemuan ke : 6 A. TUJUAN KOMPETENSI DASAR 1.2 Mengartikan QS Al Qodar dan QS Al Alaq 1-5 INDIKATOR 1.2.3 Menyebutkan kandungan QS Al Alaq ayat 1-5 B. Materi Pokok Kandungan QS Al Alaq : 1-5 C. Sumber Belajar 1. Al Quran dan Terjemahannya 2. Juz Amma 3. Tafsir Al Quran yang relevan 4. Buku PAI Kelas VI 5. Al Quran digital D. Media 1. LCD Proyektor 2. Laptop 3. Gambar : Zigot, sperma, Bayi dalam kandungan dan Bayi 4. Film tentang Penciptaan manusia 5. Slide powerpoint E. LANGKAH PEMBELAJARAN WAKTU Kegiatan Awal (10menit) • Guru membuka pelajaran dengan salam dan dilanjutkan dengan membaca doa bersama dipimpin oleh ketua kelas • Guru mengkondisikan siswa untuk menerima pelajaran dan dilanjutkan dengan memotivasi siswa agar senatiasa rajin belajar dan meningkatkan ilmu pengetahuan dengan banyak-banyak membaca dan menimba ilmu sebagaimana kandungan QS AL Alaq ayat 1 dan 3 • Guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang dicapai menurut indikator pembelajaran serta mengaitkan pembelajaran dengan disiplin ilmu lain (biologi) dan kenyataan dalam kehidupan • Guru melakukan apersepsi dengan menanyakan bacaan dan hafalan serta arti QS Al Alaq : 1-5 pada pembelajaran yang telah lalu. • Guru mengajak siswa bersama-sama membaca QS Al Alaq : 1-5 beserta artinta Kegiatan Inti (50 menit) • Guru membuka tanyangan powerpoint yang menampilkan gaambar sperma, zigot, janin dan bayi (eksplorasi) • Guru mempersilakan siswa menyampaikan pendapatnya tentang gambar tersebut (Agar lebih memancing pendapat siswa gambar tersebut ditampilkan satu persatu mulai dari sperma, zigot, janin dan bayi) serta mengaitkan dengan kehidupan nyata dalam keluarga dan lingkungan sekitar (eksplorasi) • Guru melanjutkan dengan menampilkan film tentang penciptaan manusia mulai dari konsepsi sampai dilahirkan (film dapat diperoleh di stus www.youtube.com) (eksplorasi) • Guru memberikan reward kepada siswa yang berhasil menyampaikan pendapatnya dengan benar dan memberikan penguatan terhadap jawaban tersebut (konfirmasi) • Guru membagi siswa dengan menjadi 5 kelompok yang terdiri atas 5-8 siswa. Tiap-tiap kelompok ditunjuk juru bicara dan sekretarisnya (pembagia kelompok dapat dilakukan dengan berhitung 1 sampai dengan 5 dan diulangi 1 lagi jika sudah sampai hitungan 5. Bisa juga pembagian tersebut menggunakan abjad atau nama – nama buah atau hewan). (elaborasi) • Setiap kelompok duduk melingkar dengan kelompoknya sendiri. (elaborasi • Guru berkeliling membagikan lembar diskusi kelompok (lembar diskusi kelompok isinya siswa mendiskusikan QS AL Alaq ayat 1-5. Karena kelompok terdiri atas 5 kelompok, maka setiap siswa berdiskusi masing-masing 1 saja. Lembar kerja diskusi ada dalam lampiran). (elaborasi) • Siswa berdiskusi pada masing-masing kelompoknya tentang tugas yang diberikan oleh guru serta mencatat hasil diskusi pada lembar kerja yang disediakan,(elaborasi) • Setiap kelompok melalui juru bicaranya membacakan hasil diskusi di depan kelas atau di kelompoknya masing-masing. (elaborasi) • Kelompok lain dipersilakan untuk mengajukan pertanyaan, sanggahan atau pendapatnya sendiri atas pendapat kelompok yang sedang mempresentasikan hasilnya.(elaborasi • Diskusi dilanjutkan dengan pembacaan hasil kelompok berikutnya dan begitu seterusnya.(untuk memudahkan pemahaman siswa, maka pembahasan atau presentasi kelompok dilakukan secara urut dari ayat 1 sampai dengan ayat 5). (elaborasi • Guru memberikan reward kepada siswa-siswa yang mengajukan pertanyaan, sanggahan maupun gagasan pada diskusi tersebut(akan lebih menarik jika guru memberikan reward berupa hadiah kecil yang dapat dinikmati kelompok ataupun pribadi siswa tersebut). (konfirmasi) • Guru memberikan penguatan tentang hasil diskusi yang disampaikan oleh masing-masing kelompok. (konfirmasi) Kegiatan Penutup (10 menit) • Guru meminta beberapa siswa untuk menyimpulkan hasil diskusi kelompok. (diupayakan siswa yang kurang aktiv dalam diskusi ditunjuk untuk menyimpulkan hasil diskusi yang telah dilakukan) • Guru melakukan penilaian berdasarkan indikator pembelajaran.(bentuk penilaian dalam lampiran) • Guru melakukan refleksi terhadap pembelajaran yang telah dilakukan. (bentuk kegiatan bisa langsung ditanyakan kepada siswa tentang minat merekan terhadap pembelajaran yang telah dilakukan atau dengan memberikan poling kepada siswa agar penilaian siswa lebih obyektif) • Guru memberikan umpan balik dengan menanyakan kembali kepada siswa apakah sudah faham atau belum. Kegiatan Tindak Lanjut • Guru memberikan motivasi kepada siswa dan beberapa nasihat di antaranya untuk selalu menghormati kedua orang tuanya terlebih ibu yang telah melahirkan • Guru memberikan tugas kepada siswa • Guru menutup pembelajaran dengan doa dan salam atau bisa ditambahkan kegiatan lain yang lebih menarik PR F. PENILAIAN 1. Jenis dan bentuk penilaian a. Tes : Tes tulis (uraian singkat dan esai terbatas) b. Non test : Penilaian kinerja (Performance assesment) 2. Instrumen Penilaian a. Tes Tulis 1) Uraian Singkat Isilah titik-titik di bawah ini dengan jawaban yang benar ! 1. Kata Iqro’ dalam QS Al Alat ayat 1 dan 3 berarti ...... 2. Manusia diciptakan Allah dari ...... 3. Qolam dalam QS Al Alaq ayat 4 artinya ..... 4. Yang dimaksud ayat-ayat kauniyah adalah .... 5. Al Quran disebut ayat...... 2) Esai terbatas Jawablah dengan singkat dan benar ! 1. Uraiakan kandungan QS Al Alaq ayat 1 ! 2. Apakah yang dimaksud dengan Qolam ? 3. Bagaimana hubungan QS Al Alaq : 1-5 dengan Ilmu Pengetahuan dan teknologi (IPTEK) ? 4. Bagaimana sikap manusia jika sudah memahami asalnya dari air yang hina ? 5. Bagaimana sikap pelajar yang baik berkaitan dengan QS AL Alaq ayat 1-5 ? b. Non tes (penilaian kinerja) Skala Penilaian Diskusi Kelompok Kelas : VI Semester : II Indikator : 1.2.3. Menyebutkan kandungan QS Al Alaq : 1-5 NO NAMA SISWA ASPEK YANG DINILAI TOTAL SKOR KET A B C D E 1 2 3 4 5 6 Keterangan : A = Keaktivan berdiskusi B = Kemampuan menyampaikan pendapat C = Kemampuan menjawab pertanyaan D = Kemampuan menyimpulkan E = Etika berdiskusi Skala Score : 5 = baik sekali 4 = baik 3 = cukup 2 = kurang 1= sangat kurang Pasuruan, 2011 Mengetahui Guru PAI Kepala sekolah RIYONO, S.PdI RIYONO, S.PdI NIP. 19780903 200501 1 003 NIP. 19780903 200501 1 003 Lampiran I Materi Pembelajaran Kandungan QS Al Alaq : 1-5 kandungan QS Al alaq ayat 1-5 dapat kita simpulkan sebagai berikut : Ayat 1 mengandung makna supaya manusia senantiasa membaca. Membaca dimaknai bahwa manusia harus banyak-banyak melihat tanda –tanda kebesar Allah SWT baik yang terkandung dalam ayat-ayat Qauliyah maupun dalam ayat-ayat Kauniyah. Ayat-ayat Qauliyah adalah firman Allah SWT yang termaktub dalam Al Quran Al Karim. Sedangkan ayat-ayat Kauniyah adalah kebesarn Allah yang berupa alam beserta isisnya Ayat 2 mengandung makna penciptaan manusia dari alaq. Alaq dimaknai sebagai sesuatu yang menggantung di rahim. Alaq adalah zighot, yaitu hasil pertemuan sel sperma dengan ovum. Zighot berupa segumpal darah Ayat 3 mengandung maksa penegasan Allah supaya manusia selalu membaca. Allah juga menunjukkan kemahapemurahannya. Ayat 4 mengandung makna bahwa Allah telah memberikan ilmu pengetahuan kepada manusia dengan cara Qolam. Qolam dimaknai dengan baca tulis Ayat 5 mengandung makna bahwa ilmu pengetahuan diajarkan kepada manusia yang semula tidak mengetahui apa-apa menjadi paham akan sesuatu. Nilai moral yang dapat diambil dari QS Al Alaq ayat 1-5 adalah : 1. Supaya manusia senatiasa membaca dan belajar. Mengkaji ayat-ayat Allah baik qouliyah maupun kauniyah 2. Manusia diciptakan Allah melalui proses yang panjang. Salah satunya dari sperma yang hina. Karenanya manusia tidak boleh sombong 3. Allah adalah dzat yang maha pemurah. Pantas kita menyembahnya 4. Allah yang mengajar manusia dengan baca tulis hingga mendapatkan ilmu pengetahuan

Komentar

  1. sehubungan animo dari teman2 yang luar biasa dan melihat RPP yang ack2an penataannya, maka akan asaya upload dan lihat di sini http://putrapenanggungan.blogspot.com/2012/06/rpp-pai-multimedia.html

    BalasHapus

Posting Komentar

Terima kasih telah meninggalkan komentar pada blog ini.

Postingan populer dari blog ini

SKI Kelas 9 PB 1 : Menganalisis biografi Walisanga dan perannya dalam mengembangkan Islam (Sunan Gresik-Sunan Giri)

A. Pengantar Tokoh-tokoh Walisongo sebagai waliyullah, yaitu orang yang dekat dengan Allah serta mulia. Walisongo juga berkedudukan sebagai waliyul amri, yaitu orang yang memegang kekuasaan atas hukum kaum muslimin serta pemimpin masyarakat yang berwenang menentukan dan memutuskan urusan masyarakat, baik dalam bidang keduniawian maupun keagamaan. Wali yang dimaksud adalah Waliyullah yang mempunyai makna orang yang mencintai dan dicintai Allah. Adapun kata songo berasal dari bahasa Jawa yang bermakna “sembilan”. Jadi, Walisongo berarti “wali sembilan” yang mencintai dan dicintai Allah.  Mereka dipandang sebagai pemimpin dari sejumlah mubaligh Islam di nusantara. Adapun nama-nama Wali Songo sebagai berikut; Sunan Ampel, Sunan Gresik, Sunan Giri, Sunan Bonang, Sunan Drajat, Sunan Kudus, Sunan Kali Jogo, Sunan Muria dan Sunan Gunung Jati B. Buka Cakrawalamu Tokoh-tokoh Walisongo sebagai waliyullah, yaitu orang yang dekat dengan Allah serta mulia. Walisongo juga berkedudukan sebagai waliyul

SKI Kelas 9 PB 5 : 3.6 Menganalisis biografi tokoh penyebar Islam di berbagai wilayah Indonesia - Syaikh Abdur Rauf as-Singkili & Syaikh Muhammad Arsyad al Banjari

1. Syaikh Abdur Rauf as-Singkili  Nama aslinya adalah Abdur Rauf al-Fansuri yang lahir di kota Singkil. Beliau adalah orang pertama kali yang mengembangkan Tarekat Syattariyah di Indonesia.  Sekitar tahun 1640, beliau berangkat ke tanah Arab untuk mempelajari ilmu-ilmu keislaman. Abdur Rauf as-Singkili pernah bermukim di Makkah dan Madinah. Ia mempelajari Tarekat Syattariyah dari gurunya yang bernama Ahmad Qusasi dan Ibrahim al-Qur’ani. Kemudian, Abdur Rauf as-Singkili pernah menjadi Mufti Kerajaan Aceh ketika diperintah oleh Sultanah Safiatuddin Tajul Alam.  Abdur Rauf as-Singkili memiliki sekitar 21 karya dalam bentuk kitab-kitab tafsir, hadits, fiqh, dan tasawuf. Beberpa karyanya antara lain sebagai berikut.  Kitab Tafsir yang berjudul Turjuman al Mustafid (Terjemah Pemberi Faedah), yakni merupakan kitab tafsir pertama yang dihasilkan di Indonesia.  Umdat al Muhtajin, yaitu karya terpenting yang ditulis oleh Abdur Rauf asSingkili. Buku ini terdiri dari 7 bab yang memuat tentang dzik

SKI Kelas 8 PB 8 : Penguasa Disnasti Ayyubiyah 2 (Sultan Al-Adil Saifuddin 596-615 H /1200-1218 M dan Sultan Al-Kamil Muhammad 1218-1238 M)

2. Sultan Al-Adil Saifuddin 596-615 H /1200-1218 M Sering dipanggil Al-Adil, nama lengkapnya Al-Malik Al-Adil Saifuddin Abu Bakar bin Ayyub, menjadi penguasa ke 4 Dinasti Ayyubiah yang memerintah pada tahun 596-615 H/1200-1218 M berkedudukan di Damaskus. Beliau putra Najmuddin Ayyub yang merupakan saudara muda Shalahuddin Yusuf AlAyyubi, dia menjadi Sultan menggantikan Al-Afdal yang gugur dalam peperangan. Al-Adil merupakan seorang pemimpin pemerintahan dan pengatur strategi yang berbakat dan efektif. Prestasi Al Malik Al-Adil antara lain :  Antara tahun 1168 – 1169 M mengikuti pamannya ( Syirkuh ) ekspedisi militer ke Mesir  Tahun 1174 M, menguasai Mesir atas nama Salahuddin Yusuf Al Ayyubi, sedangkan Salahuddin Yusuf Al Ayyubi mengembangkan pemerintahan di Damaskus  Tahun 1169 M, dapat memadamkan pemberontakan orang-orang Kristen Koptik di Qift-Mesir   Pada tahun 1186-1195 M, kembali ke Mesir untuk memerangi pasukan Salib  Pada tahun 1192-1193 M, menjadi gubernur di wilayah utara Mes

SKI Kelas 8 PB 11 : B. Sumbangsih Besar Ilmuan Muslim Daulah Ayyubiyah (Bagian 3)

4. Abdul Latief Al Baghdadi, Ahli Ilmu Mantiq (Logika)   Seorang ulama berpengaruh yang menginspirasi ulama-ulama Al-Azhar lainnya, ahli ilmu mantiq, bayan, Hadist, fiqh, ilmu kedokteran, dan ilmu-ilmu lainya, sekaligus sebagai tokoh berpengaruh dalam pengembangan dan penyebaran madzhab Sunni di Mesir.  5. Abu Abdullah Al Quda’I, Ahli Ilmu Fiqih  Ahli fiqih, hadis dan sejarah, beberapa karyanya adalah Asy Syihab (Bintang), Sanadus Sihah (Perawi Hadis-Hadis Sahih), Manaqib al Imam Asy Syafi’i (Budi Pekerti Imam Syafi’i), Anba’ Al Anbiya’ (Cerita Para Nabi), ‘Uyun al Ma‘arif (Mata Air Ilmu Pengetahuan), Al Mukhtar fiz Zikir al Khutat wa Al Asar (Buku Sejarah Mesir). 6. Para ilmuan muslim lainnya seperti : Abu Abdullah Muhammad Al-Idrisi, seorang ahli geografi dan juga ahli botani yang mencatat penelitiannya dalam buku Kitab Al-Jami’ li Asytat anNabat (Kitab kumpulan dan Tanaman). Ad-Dawudi, seorang ahli botani, pengarang kitab Nuzhah an-Nufus wa al- Afkar Ma’rifah wa al-Ahjar wa

Mitos Sabdo Palon dan Noyo Genggong : Ini Jawabannya !

Telah banyak bersliweran kabar, informasi, cerita legenda dan hikayat tentang keberadaan abdi dalem Kraton MAJAPAHIT (WILWATIKTA) yang bernama SABDO PALON dan NAYA GENGGONG. Dari yang bersifat sangat halus hingga yang berisi SUMPAH SERAPAH yang bersangkutan di era runtuhnya MAJAPAHIT. Belum lagi terbitnya saduran buku-buku baik berupa ajaran atau ramalan yang mengatas namakan dua abdi ini, tetapi semuanya tidak dapat menunjukkan rujukan asli dari sumber ceritanya. Mengingat seringnya timbul pertanyaan mengenai hal ini di group dan forum WILWATIKTA (MAJAPAHIT), maka saya berinisiatif untuk menjelaskannya secara tertulis seperti ini agar bila pertanyaan yang sama muncul, rekan-rekan dapat mereferensi jawabannya dari catatan ini. Hal ini didasarkan pada pengalaman pribadi saya, baik ketika menerima ajaran adat maupun ketika saya berkunjung ke beberapa lokasi peninggalan WILWATIKTA / MAJAPAHIT (di Jawa Timur dan Jawa Tengah). Sesungguhnya penokohan abdi dalem y